Rabu, 30 Agustus 2023

Pedagang UMKM Turut Memeriahkan Muktamar Sufi Internasional 2023


Potret salah satu pedagang yang ada di Muktamar Sufi Internasional, Pak Armen pedagang Aksesoris dari Garut, Jawa Barat (SM/Safinatur Riska)


 PEKALONGAN - Muktamar Sufi Internasional 2023 diselenggarakan di Kota Pekalongan, dari tanggal 28 Agustus Sampai 31 Agustus 2023, Senin, (28/8).


Selain serangkaian acara yang sudah dibuat dan disusun oleh panitia penyelenggara. Ada juga beberapa pedagang UMKM yang menjual berbagai macam barang dagangannya di acara tersebut. Mulai dari pedagang makanan dan minuman, serta aksesori seperti tasbih, cincin, gelang dan lain sebagainya.

Pak Armen salah satu pedagang aksesori mengatakan bahwa dia tahu tentang informasi Muktamar Sufi Internasional sudah lama melalui Google. Dia juga sudah sering mengikuti event-event keagamaan yang digelar sekitar jawa barat maupun di luar Jawa Barat.

"Saya tahu informasi ini dari Google, kebetulan saya sudah sering ikut acara event keagamaan," ujar Pak Armen selaku pedagang aksesoris yang berasal dari Jawa Barat.

Oki salah panitia pembantu dari Demak mengatakan sangat bangga bisa membantu berlangsungnya acara, dan melihat warga serta peserta karnaval sangat antusias dalam mengikuti kirab merah putih.

Oki salah satu panitia pembantu berlangsungnya acara Muktamar Sufi Internasional perwakilan Demak (SM/Safinatur Riska)



"Saya sangat bangga sekali bisa membantu dan melihat warga serta peserta karnaval sangat antusias," ungkap Oki selaku panitia pembantu dari Demak.

Sementara itu, Pak Armen berharap dari diadakannya acara ini bisa membantu perekonomian warga sekitar, terutama UMKM yang ada. ***



Penulis : Safinatur Riska 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sudah Ada Sejak Zaman Belanda, Sendang Stoom Tidak Pernah Mengalami Kekeringan

Dua anak laki-laki yang sedang meminum air dari mata air yang ada di Sendang Stoom secara langsung. (SM/Safinatur Riska)   SEMARANG - Sendan...