Sabtu, 22 Juli 2023

Perangi NARKOBA, BEM KM UNNES Adakan Talkshow Anti Narkoba


SEMARANG - BEM KM (Badan Eksekutif Mahasiswa Keluarga Mahasiswa) UNNES (Universitas Negeri Semarang) mengadakan Talkshow Pelatihan Kader Inti Pemuda Anti Narkoba bersama KEMENPORA (Kementrian Pemuda dan Olahraga) di Gedung D4 FMIPA (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam) pada Jumat (21/7). 

Talkshow ini bertujuan untuk mengajak para mahasiswa untuk bisa bersama-sama mencegah narkoba. Siti mulyati menuturkan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang positif untuk mencegah mahasiwa terjerumus dalam penyalahgunaan NARKOBA. 

“Kegiatan ini positif, jadi pelatihan untuk mencegah untyk pencegahan narkoba dikalangan pemuda. apalagi terbentuknya kipan ini otomatis pemuda nanti menjadi ujung tombak membantu pemerintah dalam pencegahan atau peredaran narkoba terutama di kalangan pemuda, atau istilahnya di mahasiswa,” ucap Siti Mulyanti selaku Narasumber. 

KEMENPORA sendiri telah menggagas komunitas bernama KIPAN (Kader Inti Pemuda Anti Narkoba) yang bertugas untuk mencegah dan memberantas peredaran narkoba di Indonesia. KIPAN sendiri sudah terbentuk di 22 Provinsi di Indonesia. Ario Bimo Nandito Ariotedjo sebagai ketua MENPORA (Menteri Pemuda dan Olahraga) berharap bahwa nantinya KIPAN agar bisa merambat ke 34 provinsi. 

“Ini signifikan naikknya yang tercatat dan masih banyak lagi yang belum tercatat. Maka dari itu dengan adanya intruksi presiden terkait peredaran narkoba dan peredaran gelap narkoba, kita dari kemenpora menginisiasi program KIPAN yang diselenggarakan sudah 22 provinsi dan kita berharap ini bisa sampai 38 provinsi sampai kabupaten kota,” tuturnya. 

Sementara menurut Akmal dari Fakultas Ilmu Sosial (FIS) UNNES mengaku bahwa Talkshow ini sangat bermanfaat khususnya bagi mahasiswa. 

“Bermanfaat banget. Karena jarang ada seminar. Apalagi kan narkoba sifatnya sensitif ya. Jadinya kan bagus ada yang mengadakan seperti ini,” ucapnya saat diwawancara.***

Penulis : Muhammad Fauzan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sudah Ada Sejak Zaman Belanda, Sendang Stoom Tidak Pernah Mengalami Kekeringan

Dua anak laki-laki yang sedang meminum air dari mata air yang ada di Sendang Stoom secara langsung. (SM/Safinatur Riska)   SEMARANG - Sendan...